Share 1 - Bukan Modal Nekat, Wirausahawan Juga Harus Punya Karakter

 

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

 

Hallo semuanya, semoga selalu sehat selalu. Sudah lama tidak melanjutkan menulis artikel, jadi kali ini semangat banget karena yang bakal kita bahas adalah hal baru. Sesuai segment kita kali ini yaitu "Share 1", dimana saya bakal berbagi pendapat saya terhadap suatu hal. Pembahasan share yang pertama ini cukup menarik karena berkaitan dengan kewirausahaan yang menurut saya sangat perlu untuk dibahas.

 

Sebelumnya saya mau cerita sedikit tentang pengalaman saya berwirausaha, dimana semua usaha saya kurang berjalan maksimal. Selain hanya dijadikan sampingan (sambian), juga ternyata karakter yang saya punya kurang cukup untuk berfokus pada usaha. Jadi dulu saya suka buat bongkar laptop dan elektronik lain, yang mana ternyata banyak yang membutuhkan. Tapi karena keahlian saya ini tidak dipakai maksimal, jadi usahanya nggak berjalan maksimal juga. Selain itu pernah juga usaha di sektor makanan, tetapi lagi-lagi pondasi/karakter yang dipunya tidak maksimal, akhirnya gulung tikar juga. Setelah belajar dari pengalaman, ternyata karakter berwirausaha ini sangat penting banget. Apalagi di era digital saat ini, kemudahan dan kebutuhan orang orang jadi bermacam macam. Jadi, sebelum terjun langsung berwirausaha, baiknya pahami dulu karakter wirausahaan.

 

1.  Jujur

Dalam hal apapun, kejujuran adalah hal penting di dunia ini. Di dunia wirausaha juga jadi modal utama. Kejujuran diperlukan sebagai tanda bahwa kita adalah wirausahaan yang bermoral. Karena selain menumbuhkan usaha kita, jujur juga dapat menumbuhkan kepercayaan orang lain terhadap kita. JUJUR YANG UTAMA.

 

2.  Disiplin

Disiplin dalam berwirausahaa diperlukan karena semua yang kita lakukan harus teratur dan tepat waktu. Disiplin yang dimaksud juga bukan hanya saat kita bekerja, tetapi mulai dari kita bangun tidur sampai tidur lagi. Karakter ini yang biasa dilihat orang lain dari diri kita, karena mudah sekali orang lain menilai seseorang disiplin atau tidak hanya dari keseharian yang kita lakukan. Tidak ada hal rugi dari sebuah disiplin, karena disiplin adalah awal dari merdeka dalam menjalankan sesuatu.

 

3.  Berkomitmen Kuat

Memulai segala sesuatu lebih mudah daripada memertahankan. Begitu juga dengan berwirausaha. Wirausahawan perlu memiliki komitmen yang kuat dalam menjalankan usahanya. Berkomitmen artinya memiliki tanggungjawab yang perlu diwujudkan, tidak hanya kata kata tetapi perlu dibuktikan dengan tindakan. Dedikasi terhadap usaha yang kita jalani menandakan kita berkomitmen dan serius menjalaninya.

4.  Percaya Diri

Percaya diri artinya percaya pada kemampuan diri sendiri. Kemampuan untuk menghadapi segala sesuatu dalam berwirausaha. Menyingkapi dinamika dalam berwirausaha memang dibutuhkan rasa percaya diri sebagai tameng dalam menghadapi segala rintangan, dan tidak berlebihan dalam menanggapi sesuatu. percaya diri juga dapat mempermudah kita dalam membangun jaringan dalam rangka mengembangkan sebuah usaha.

 

5.  Kreatif dan Inovatif

Memiliki karakter kreatif dan inovatif merupakan suatu keharusan. Dalam berwirausaha, kita perlu menyesuaikan strategi dengan membuat produk atau jasa yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Menyusun strategi bisnis membutuhkan ide-ide yang tidak biasa, maka dari itu kreativitas dalam merupakan hal yang penting.

 

6.  Berani Mengambil Risiko

Selain berkomitmen dan memiliki sikap berani bertanggung jawab atas semua keputusannya, wirausahawan juga perlu berani dalam mengambil risiko terberat. Banyak sekali berbagai risiko yang perlu kita hadapi saat menjalankan usaha. Mulai dari risiko internal seperti tidak memiliki waktu untuk sendiri, hingga risiko eksternal seperti mengalami kerugian, faktor regulasi dan lainnya yang diluar dari kendali kita.

 

7.  Kerja Keras dan Pantang Menyerah

Banyaknya tantangan mengharuskan kita untuk bekerja keras dan tidak mudah putus asa. Selalu mengingat kembali motivasi kita untuk berwirausaha dan melakukan sesuatu dengan tekun. Banyak sekali pemula yang tidak bisa meneruskan usahanya karena tidak dibarengi dengan usaha dan kerja keras. Mudah merasa lelah menghadapi tantangan dan akhirnya menyerah pada keadaan. Seorang wirausahawan tentunya harus membuang jauh jauh rasa lelah dan putus asa.

 

8.  Visioner, Berorientasi Masa Depan

Karakteristik wirausahawan yang terakhir adalah selalu memiliki orientasi ke masa depan. Menjadi seorang wirausahawan artinya selalu mampu berpikir untuk situasi yang akan datang. Misalnya, mencari peluang untuk menciptakan bisnis yang lebih sukses di masa yang akan datang. Jangan pernah merasa puas dengan keberhasilan usaha yang pernah kita dapatkan. Seorang yang visioner atau selalu berorientasi pada masa depan, akan menjadikan kekurangan dan kesalahan di masa lalu sebagai pembelajaran

 

Kesimpulannya, sebaik apapun skill kita, sebanyak apapun modal yang kita punya, sesiap apapun hal hal teknis yang udah kita rancang, kalau karakter yang kita punya belum bisa menuju karakter wirausahaan, yaa cepat atau lambat usaha yang kita punya akan mengalami kemunduran, dan akhirnya bukannya mendapatkan untung malah dapat rugi terus. Jadi untuk semua yang mau memulai untuk berwirausaha tetap semangat dan pahami karakter diatas. Semoga semua yang kita lakukan dapat membuahkan hasil yang maksimal.

Sekian dulu sharing kali ini, semoga bermanfaat. Jangan lupa untuk selalu belajar. Salam Sukses Semua.. Terima kasih.

Comments

Popular posts from this blog

TIPS 2 - Mengembalikan file MS Word 2010 yang belum tersimpan / hilang

Share 2 - Metode Mudah Mengembangkan Kreativitas Berwirausaha dengan Teknik "C-R-E-A-T-E"